BAGAIMANA BERFIKIR DAN BERMIMPI SECARA KREATIF ?

Monday, October 3, 2011 Posted by Rino Safrizal
Ini adalah judul favorit saya. Saya suka menerapkan beberapa langkah di bawah ini untuk memotivasi saya dalam melakukan sesuatu yang besar. Ini berkaitan dengan “mimpi” dan “capai”. Jika kita memimpikan sesuatu, kita harus meneruskan mimpi tersebut kedalam tindakan. Selalu konsisten, itulah yang dapat menghantarkan kita ke mimpi yang sebenarnya (baca: tujuan).

Ada prosedur yang harus kita lakukan jika kita ingin berfikir dan bermimpi secara kreatif. 6 prosedur itu adalah sebagai berikut:
  1. Percaya bahwa sesuatu dapat dilakukan. Jika kika percaya sesuatu dapat dilakukan, pikiran kita akan mencari cara-cara untuk melakukannya. Hapuskan kata “tidak mungkin”, ‘tidak akan berhasil”, “tidak ada gunanya”, dari pikiran dan kosakata pembicaraan kita. Itu adalah kata-kata seorang pesimis.
  2. Jangan biarkan tradisi melumpuhkan pikiran kita. Bersikaplah menerima gagasan baru, lakukan eksperimen. Coba pendekatan baru. Tiap cara atau eksperimen yang kita lakukan mendekatkan kita ke sebuah kata “tujuan”.
  3. Bertanyalah kepada diri sendiri setiap hari “Bagaimana saya dapat bekerja dengan lebih baik?” Tidak ada batasan untuk perbaikan diri. Ketika kita bertanya demikian, jawaban kreatif akan muncul. Coba dan lihat hasilnya !!
  4. Bertanya kepada diri sendiri “Bagaimana saya dapat bekerja lebih banyak?” Kapasitas adalah keadaan pikiran. Mengajukan pertanyaan seperti ini membuat pikiran bekerja mencari jalan pintas yang cerdik.
  5. Praktekkan bertanya dan mendengarkan, maka kita akan memperoleh bahan mentah untuk mencapai keputusan yang tepat. Orang besar memonopoli kegiatan mendengarkan, sedangkan orang kecil memonopoli kegiatan berbicara.
  6. Bentangkan pikiran kita. Dapatkan stimulasi. Bergaul dengan orang yang dapat membantu kita memikirkan gagasan baru, cara baru mengerjakan segala sesuatunya. Berbaurlah dari minat pekerjaan dan sosial yang berbeda
Labels:
  1. follower 46. please follow bck

  2. informasi yg sangat menarik dan bermanfaat gan, support & keep write :D

    jng lupa baca jg yg ini http://showgan.blogspot.com/2011/08/filosofi-pensil-dan-kehidupan.html

  3. Sangat inspiratif postingan ini.!

  4. Tak ada yang tak mungkin didunia ini :)

  5. Pencerahan yang berguna, ma kasih bro

  6. Kadang-kadang satu kali kegagalan bisa menghancurkan sebuah harapan. Untuk mengatasinya perlu keberadaan orang yang siap membantu dengan berbagai sugesti agar sebuah mimpi (impian) dapat diteruskan kepada sebuah tindakan.

  7. terima kasih atas pencerahannya sobat,, postingannya sangat bermanfaat,, :D.. salam kenal

  8. @Showga: senang bisa berbagi gan..
    @Prapatan Kertek: Terima kasih gan..
    Farixsantips: Setuju Mas..
    Backlink Gratis: Sama" Mas, senang bisa berbagi di sini..
    Ismanpunggul: benar sekali mas, tanpa sebuah tindakan, mimpi tidak akan terwujud; tp tindakan tanpa tujuan (mimpi/impian)tidak akan membawa kepada sebuah kesuksesan/ketercapaian
    Rama88: Senang sekali bisa berbagi.

  9. artikel yang sangat bermanfaat. ijin copy ya gan.... ane mau printout

  10. Waw....boleh jg nih tips nya...recommended bgt....thanx ya kawan...

  11. @ The Great Mbah Dukun: Silakan gan.
    @ PAKAW: Sama-sama kawan, senang bisa berbagi di sini.

  12. Datang disaat membalas senyum tulusmu...hahhayyy..

  13. @ Icah Banjarmasin: Diterima dg senang hati gan..

  14. jangan pernah putus asa,, dan yakinkan diri untuk tetap melangkah,, artikel yang bagus sob,,

  15. Sangat membangun.. saya suka ayng beginian. Nice info sob. Sukses selalu deh..

    http://skynet-jogja.blogspot.com/

Post a Comment

FOLLOWER