MENGENAL DAN MEMAHAMI LEBIH JAUH KEPRIBADIAN (bag ke-5)

Sunday, November 29, 2009 Posted by Rino Safrizal
5. Gaya Belajar
Setiap kepribadian melakukan pendekatan yang berbeda terhadap suatu perintah:
a. Sanguinis Populer
“saya mau melakukan dengan cara yang MENYENANGKAN”
- “saya belajar paling baik dengan suasana santai”
- “marilah belajar sambil bermain”
- “saya senang kreatif”
- “saya akan mengerti jika saya dapat melihatnya”
b. Koleris Kuat
“saya mau melakukan menurut CARA SAYA”
- “ini mengenai apa?”
- “ijinkan saya membantu mengajar kelas”
- “jangan bertele-tele, langsung ke pokok masalah saja”
- “biarkan saya yang memegang kendali”
c. Melankolis Sempurna
“saya mau melakukan menurut cara yang BENAR”
- “jawab pertanyaan saya dengan informasi yang bermutu”
- “berikan saya fakta dan angka-angka”
- “ijinkan saya mengerjakan dengan sedikit lebih banyak”
- “jelaskan apa yang diharapkan dari saya”
d. Phlegmatis Damai
“saya mau melakukan menurut cara yang MUDAH”
- “tolong agak perlahan sehingga saya dapat memproses perubahan ini”
- “tolong jelaskan sekali lagi”
- “bantu saya untuk mengerti hal ini”
- “saya ingin menyenangkan Anda”

Bahan rujukan: silakan Anda membaca lebih lanjut buku Born to be a Genius karangan Adi W. Gunawan.

Post a Comment

FOLLOWER